-->

Daun Jinten Untuk Obat Penyakit Kronis ala tradisional

Daun Jinten Untuk Obat Penyakit Kronis

Daun Jinten Untuk Obat Penyakit Kronis ala tradisional

Tanaman obat yang satu ini biasa tumbuh liar di pekarangan atau di kebun. Daun jinten atau daun jintan sudah banyak dikenal di masyarakat. Bentuk tanaman ini tidak terlalu besar dengan ketinggian yang tidak melebihi 1 meter. Daunnya berwarna hijau melebar dengan gerigi di bagian tepinya. Jenis daun jinten cukup tebal dengan tulang daun yang menyirip dan berambut cukup halus.

Daun jinten memiliki kandungan senyawa kimia yakni fenol, kalium, phytosterin-b, dan minyak atsiri. Semua senyawa tersebut memiliki fungsi masing-masing untuk tubuh Anda. Anda tidak hanya menjadi lebih sehat, tapi juga bertahan dari serangan penyakit menular maaupun penyakit yang bersifat kronis.

Adapun manfaat dari tanaman ini untuk mengatasi demam, mencegah peradangan, pereda batuk, menyembuhkan borok, menghentikan pendarahan luka, meredakan pusing, mengontrol tekanan darah, meredakan asma, mengatasi perut kembung, mencegah sariawan, mencegah rematik, memperlancar ASI, dan meningkatkan kekebalan tubuh.

Manfaat daun jinten yang baik untuk kesehatan.

1. Mengontrol diabetes
Berapa jenis senyawa yang terkandung dalam ekstrak daun jinten mampu membantu mengatasi keluhan diabetes. Daun ini dianggap mampu menurunkan kadar gula darah sehingga dapat digunakan sebagai antidiabetes.

2. Mengatasi gangguan pernapasan
Rebusan teh daun jinten dikenal berkhasiat mengatasi berbagai gangguan pernapasan, seperti asma, bronkitis, pilek, batuk, radang tenggorokan, dan nyeri sinus.

3. Mengobati penyakit kulit
Daun ini bahkan dianggap mampu mengatasi gatal, kemerahan, dan peradangan dengan cepat. Senyawa dalam daun jinten dipercaya dapat mendorong regenerasi kulit dan peningkatan aktivitas sel kulit.

4. Mengatasi gangguan pencernaan
Daun jinten dapat mengatasi dan meringankan beragam masalah pencernaan, seperti perut mulas, sindrom iritasi usus (IBS), diare, mual, dan kram perut. Manfaat ini dihasilkan oleh senyawa-senyawa dalam jinten yang dipercaya mampu melancarkan dan menenangkan pencernaan.

5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Daun jinten mengandung vitamin C, vitamin A, hingga mineral yang baik untuk menjaga daya tahan tubuh. Kandungan antioksidan di dalamnya juga bisa mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh terpapar radikal bebas.
 
6. Melancarkan buang air kecil
Daun jinten bisa merangsang produksi urine. Urine yang keluar dengan lancar dapat turut mempermudah pengeluaran zat beracun dan cairan berlebih dalam tubuh. Manfaatnya, kesehatan ginjal akan terjaga dan dapat mencegah terjadinya infeksi dan pembentukan batu pada saluran kemih.

7. Menjaga kesehatan tulang
Penelitian menunjukkan, kandungan omega-3 dan omega-6 bermanfaat untuk mencegah dan meringankan radang sendi. Selain itu, kedua kandungan tersebut juga bisa memperbaiki kerusakan tulang dan sendi akibat penuaan.
LihatTutupKomentar