-->

Si Suket Teki Obat Tradisional yang banyak Khasiat

Suket teki
Si Suket Teki Obat Tradisional yang banyak Khasiat
Jangan pandang sebelah mata, rumput teki memiliki segudang khasiat yang mengejutkan lebih dari sekedar rumput biasa.

Sering dipandang sebelah mata, ternyata rumput teki yang tumbuh liar menyimpan segudang manfaat. Faktanya, bagian umbi pada rumput teki merupakan salah satu bagian yang kaya manfaat, sebab dalam umbi rumput teki terkandung zat yang baik yang dapat digunakan sebagai obat herbal. Rasanya sedikit pahit, namun aromanya wangi. Tak hanya umbinya, bagian akar, daun, dan batangnya juga sangat berkhasiat mulai dari mengobati luka hingga mengatasi kolesterol jahat dalam darah. Selengkapnya, simak 11 fakta dan manfaat rumput teki ini.

Rumput Teki Adalah Gulma
Berbeda dengan rumput jenis ground cover pada umumnya, rumput teki tumbuh dengan ukuran lebih tinggi yang biasanya mencapai 10-100cm, daunnya berjumlah 4 hingga 10 helai, bunganya berwarna coklat kemerahan, dan umbinya memiliki bentuk dan ukuran yang mirip dengan kencur. Karena termasuk tanaman gulma yang kuat dan tahan dengan berbagai kondisi, rumput teki ini memang sulit dibasmi. Bahkan, Anda bisa dengan mudah menemukannya di sekitar rumah.

Manfaat Rumput Teki
Tumbuhan liar ini telah lama dikenal memiliki beragam khasiat bagi tubuh. Kenali manfaatnya dan cobalah sembuhkan gangguan kesehatan dengan tanaman sejuta khasiat ini.
  • Mempercepat Penyembuhan Luka
  • Meredakan Sakit Menstruasi
  • Mengobati Gangguan Pencernaan
  • Memperlancar Saluran Urin
  • Menghaluskan Kulit
  • Meredakan Demam
  • Melancarkan Buang Air Besar
  • Menghilangkan Sakit Gigi
  • Ketombe, Bye Bye
  • Mengontrol Kolesterol Dalam Darah
  • Meredakan Lebam
Silahkan baca selanjutnya lebih lengkap dan rinci di Rumah.com
LihatTutupKomentar