-->

Manfaat Minyak Nilam

Minyak Nilam sangat terkenal dengan ratusan bahkan manfaatnya yang sangat luar biasa tentunya. Minyak Nilam sudah dikenal sejak dahulu kala sebagai minyak yang memiliki banyak manfaatnya baik itu untuk subtansi atau campuran produk parfum, baik untuk kesehatan, kecantikan, dan lain- lain sebagainya.

Untuk lebih jelasnya mengenai apa itu minyak nilam, kegunaan, manfaat dan lain-lain yang perlu kita ketahui dari minyak nilam, maka admin telah merangkum beberapa informasi mengenai minyak nilam, semoga bermanfaat untuk menambah wawasan kita.

Apa itu Minyak Nilam?

Minyak nilam adalah jenis minyak atsiri yang dihasilkan dari penyulingan daun nilam yang sudah dikeringkan atau dijemur secara berkala sesuai teknik penjemurannya dan diteruskan pada proses pengkukusan atau perebusan atau penyulingan sehingga menghasilkan gumpalan- gumpalan minyak yang kita sebut juga dengan minyak nilam.

Minyak ini mulai dikenal oleh masyarakat Indonesia sebagai minyak yang memiliki nilai harga jual yang tinggi yang disesuaikan dari segi kualitas, kegunaan dan manfaat yang dahsyat dari minyak atsiri tersebut. Jika dipasar internasional, minyak ini dikenal sebagai Patchouli Oil.

Negara Importir Minyak Nilam Indonesia Terbesar

Tahukah sahabat Juraganers, negara apa saja yang menjadi langganan pengimpor minyak nilam asal Indonesia terbesar? Jika temen- temen belum tahu, admin akan berikan jawabannya sekarang juga.

Negara pengimpor terbesar untuk minyak nilam Indonesia adalah Prancis, Amerika Serikat, Inggris, Swiss, dan beberapa negara Eropa lainnya dengan transaksi penjualan mencapai lebih dari 10 Juta US Dollar pada tenggang priode 2017- 2018.

Sedangkan ada beberapa negara potensial bagi pasar minyak nilam adalah China, Jepang, Hongkong, Bangladesh, Arab Saudi, Qatar, Abu Dhabi, Dubai, Afrika Selatan, Australia, dan beberapa negara ASEAN.

Manfaat Minyak Nilam yang Luar Biasa, Harus Kamu Ketahui!

1. Sebagai Bahan Campuran Untuk Parfum

Salah satu alasan mengapa nilai jual minyak atsiri yang satu ini cukup fantastis adalah karena minyak ini dijadikan sebagai bahan campuran minyak parfum kelas dunia. Ternyata kandungan dalam minyak nilam memiliki aroma woodsy.
Manfaat Minyak Nilam Sebagai Bahan Campuran Pembuatan Parfum
Kandungan woodsy tersebut yang akan berfungsi sebagai sesuatu yang akan memberikan ketahanan aroma wangi lebih lama pada suatu produk parfum dibandingkan tanpa menggunakan minyak nilam tersebut.

2. Sebagai Aroma Terapi

Kebanyakan manfaat dari beberapa minyak atsiri adalah sebagai aroma terapi, termasuk juga minyak nilam. Minyak nilam dapat menjadi aroma terapi yang sangat bagus untuk digunakan dimanapun dan kapanpun. Aroma terapi yang dihasilkan dari minyak nilam ini dapat menenangkan pikiran dan membuat rileks.

Oleh karena itu, minyak nilam merupakan salah satu produk minyak atsiri yang memiliki kualitas aroma terapi yang sangat khas dan mewah. Jika anda belum pernah mencobanya, silahkan order sekilo dan temukan manfaat yang luar biasa dari minyak nilam.

3. Anti Mikroba

Selain sebagai minyak atsiri yang pada umumnya berfungsi sebagai aroma terapi, minyak nilam ternyata memiliki kegunaan sebagai antiseptik yang sangat bagus. Diantaranya minyak yang satu ini disebut sebagai anti mikroba yang dapat menghambat perkembangan jamur dan jenis- jenis mikorba lainnya.

Manfaat Minyak Nilam Paling Luar Biasa – Juraganesia.net Anda dapat menyemprotkan ke berbagai sudut ruangan atau pada furniture yang sekiranya sudah berjamur, maka jamur dan mikroba lainnya yang menempel akan dengan segera menghilang.

Selain itu, minyak nilam juga dapat dioleskan ke selah-selah kaki yang terkena kutu air atau selah- selah tangan yang gatal- gatal, maka efek minyak nilam akan membasmi masalah jamur pada kutu air dan masalah kulit lainnya yang disebabkan oleh jamur atau kuman lainnya.

4. Menyembuhkan dan Menghambat Luka dari Sengatan Racun Ular Berbisa

Mungkin ini adalah salah satu kegunaan atau manfaat minyak nilam yang sangat luar biasa yang harus kamu tahu guys. Minyak nilam selain memiliki kegunaan sebagai antiseptik pada jamur, minyak ini juga memiliki kegunaan yang dapat menjadi pertolongan pertama bagi seseorang yang terkkena sengatan serangga atau gigitan ular yang berbisa.

Minyak nilam memiliki kekuatan sebagai penangkal racun akibat gigitan ular berbisa asalkan dapat diobati dalam waktu cepat sehingga dapat menghambat peredaran racun dalam tubuh. Oleh karena itu, minyak nilam sangat dianjurkan untuk dimiliki bagi siapapun dikarenakan manfaatnya bagi kesehatan tubuh manusia.

5. Sebagai Antioksidan

Minyak nilam memiliki manfaat sebagai antioksidan dalam tubuh. Hal ini disebabkan oleh antioksidan yang terkandung didalam minyak nilam ini dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang lebih prima.

Fungsi dari antioksidan itu sendiri adalah berguna dalam mengikis zat-zat jahat didalam tubuh yang menyebabkan radikal bebas dan berujung pada penyakit kanker yang saat ini diketahui sebagai penyakit yang paling mematikan.

6. Menyembuhkan dan Menghilangkan Bekas Luka

Bagi teman- teman sekalian yang memiliki bekas luka yang diakibatkan karena luka bakar, cacar, jerawat, dan gigitan serangga, maka minyak ini adalah solusinya untuk menyamarkan dan menghilangkan bekas luka tersebut.

Anda dapat meneteskan 3 sampai 5 tetes ke telapak tangan anda dan mengoleskannya diarea bekas luka tersebut secara bertahap dan rutin, maka anda akan mendapatkan hasil maksimalnya.

7. Mencegah Kulit Kering

Salah satu manfaat minyak nilam untuk kecantikan adalah dapat mencegah kulit kering dan kusam dari sengatan sinar ultraviolet. Dengan demikian, minyak nilam sangat ampuh untuk tetap menjaga kelembaban kulit lebih lama. Oleh karena itu, minyak nilam sangat dipercaya untuk kecantikan dan perawatan alami untuk semua jenis kulit.

Caranya adalah usapkan minyak nilam secukupnya pada bagian kulit yang kering secara merata hingga ke selah-selah pergelangan tangan dan bagian kulit lainnya. Efek minyak nilam akan membantu menjaga kulit anda selalu fresh dan tampak lembab.

8. Bahan Baku Obat

Selain untuk kesehatan dan kecantikan, ternyata minyak nilam juga dimanfaatkan didunia farmasi dan medis lho sobat Juraganers. Minyak nilam digunakan sebagai bahan baku pembuatan obat- obatan khususnya untuk penyakit kulit seperti dermatitis, eksim, psioriaris, dan lain- lainnya.
Oleh karenanya, minyak nilam telah digunakan dalam dunia medis internasional sejak abad ke 19 di London, Inggris dan Amsterdam, Belanda. Sangat luar biasa bukan? Tidak hanya itu, ternyata minyak ini telah mendapat sertifikasi lembaga farmasi dunia untuk minyak atsiri yang legal digunakan dalam pembuatan beberapa bahan obat untuk kecantikan dan lain- lain sebagainya.

9. Anti Serangga

Tahukah sobat eksportir, Mengapa minyak nilam disebut sebagai anti serangga? Karena ada beberapa alasan untuk menjawab pertanyaan tersebut. Diantaranya adalah serangga sangat tidak suka dengan bau minyak nilam.

Selain itu, wangi dan efek minyak nilam juga dapat merusak indra penciuman pada serangga bahkan dapat membunuh mereka.

Caranya adalah semprotkan saja minyak nilam dimana tempat serangga itu datang dan bersarang, maka serangga akan K.O.

10. Merangsang Hormon

Mungkin ini yang ditunggu- tunggu ya, ternyata manfaat minyak nilam yang paling luar biasa adalah juga bermanfaat pada lini kehidupan rumah tangga. Ya, sebut saja pada hubungan suami istri. Riset sudah membuktikan bahwa minyak nilam dapat menjadi solusi alami untuk masalah impotensi dan disfungsi ereksi.

Hal ini terbukti bahwa minyak nilam memiliki kandungan zat yang sangat baik untuk meningkatkan hormon testoteron dan estrogen yang dapat merangsang hormon seksual ketika berhubungan intim. Oleh karena itu, sangat banyak manfaat minyak nilam tersebut, kan?
LihatTutupKomentar